SOSIAL-EKONOMI INKLUSIF

Keberhasilan jangka panjang kami terletak pada kemampuan dalam menjalin serta mempertahankan mitra di sepanjang rantai pasokan yang memiliki nilai-nilai dan tujuan yang sama dengan kami. Kami mengidentifikasi peluang praktis dan realistis di sepanjang rantai pasokan dengan berupaya membangun ketangguhan dalam masyarakat.

Dampak ekonomi ICBP menjangkau seluruh kegiatan operasionalnya baik di hulu maupun di hilir. Di hulu, kami mendorong pertumbuhan yang inklusif dalam rantai pasokan melalui peningkatan kapasitas dan ketangguhan para petani lokal; di hilir, kami berbagi manfaat bersama melalui kemitraan dengan usaha kecil melalui Warmindo. Dampak ekonomi tidak langsung ini terjadi di sepanjang rantai nilai kami yang memberikan manfaat kepada individu, keluarga mereka serta masyarakat luas.

 

> Kemitraan dengan Petani
> Kemitraan dengan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah